Review Drama Korea Itaewon Class, Mereka yang Tak Kenal Menyerah


Judul: Itaewon Class
Jumlah episode: 16
Penulis naskah: Gwang Jin
Sutradara: Kim Sung-yoon
Tayang: 31 Januari – 21 Maret, 2020

Pemain utama:

Park Seo-joon sebagai Park Sae-ro-yi
Kim Da-mi sebagai Jo Yi-seo
Yoo Jae-myung sebagai Jang Dae-hee
Kwon Nara sebagai Oh Soo-ah

Sinopsis:

Hari pertama Park Sae-ro-yi pindah sekolah, dia melihat seorang murid SMA di kelasnya dirundung. Tak tahan dengan hal tersebut Park Sae-ro-yi meninju sang perundung, Jang Geun-won (Ahn Bo-hyun) yang merupakan putra Jang Dae-hee, CEO Jangga, perusahaan nomor satu dalam industri makanan di Korea.


Akibatnya di hari itu ia dikeluarkan dari sekolah. Masalah tersebut juga membuat ayah Sae-ro-yi, Park Sung-yeol (Son Hyun-joo) yang merupakan karyawan Jangga memutuskan untuk mengundurkan diri dari jabatannya.

Beberapa waktu selang kejadian tersebut, Sung-yeol meninggal karena tabrak lari. Pelaku yang menabraknya adalah Jang Geun-won. Sae-ro-yi pun marah dan lepas kendali, ia menghajar Jang Geun-won yang pada akhirnya malah menyebabkan Sae-ro-yi masuk penjara.

Dikeluarkan dari sekolah, ayahnya meninggal, dan menjadi narapidana, runtutan kejadian ini menghancurkan hidup Sae-ro-yi dalam sekejap. Sae-ro-yi pun berniat balas dendam atas ketidakadilan hidup yang diterimanya.


Hanya saja, balas dendam yang dipersiapkan Park Sae-ro-yi malah membuatnya mempelajari seluk beluk perusahaan Jangga. Ia juga membaca autobiografi Jang Dae Hee, yang ternyata adalah sosok yang sangat inspiratif. Yang pada akhirnya menginspirasi Sae-ro-yi untuk membuka bisnis.

Setelah keluar penjara, Sae-ro-yi bertemu dengan cinta pertamanya, Oh Soo-ah di Itaewon. Suasana Itaewon yang mengagumkan membuat Sae-ro-yi tahu di mana nantinya ia akan memulai membuka usaha, ya Itaewon! Rencana yang semula ditertawakan oleh Oh Soo-ah.
 

Butuh 7 tahun untuk akhirnya Sae-ro-yi benar-benar membuka restoran kecil di Itaewon. Restoran tersebut ia beri nama DanBam.

Dalam perjalanannya membangun usaha, Sae-ro-yi dibantu orang-orang kepercayaannya, di antaranya Jo Yi-seo (Kim Da-mi), seorang perempuan unik dan cerdas yang mengajukan diri menjadi manager DanBam, ia jatuh cinta pada Sae-ro-yi dan berniat mewujudkan mimpi Sae-ro-yi. Choi Seung Kwon (Ryu Kyung-soo), salah satu rekan napi yang dulu pernah meremehkan hidup Sae-ro-yi, dan Ma Hyeon-yi (Lee Joo-young), koki di DanBam yang juga seorang transgender.
 

Kupas Tuntas:

Sumpah ini drama keren banget! Bisa dikatakan drama ini cukup realistis dan mungkin saja terjadi di kenyataan. Bukan enggak mungkin, seorang yatim piatu, enggak lulus sekolah, dan jadi mantan narapidana menjadi orang sukses.

Tapi, kisah ini enggak langsung memperlihatkan Sae-ro-yi yang tiba-tiba sukses gitu aja. Banyak jatuh bangun yang juga dia alami, yang bener-bener related dengan kehidupan sehari-hari. Seperti, restorannya yang sepi pengunjung, makanan yang rasanya biasa aja, cara penyajian yang enggak menarik yang bikin orang males datang, kurangnya promosi yang bikin orang enggak tahu kalau restoran DanBam itu ada, dan hal-hal lainnya.


Secara garis beras, drama ini memberi kita gambaran, gini lho kalau mau buka usaha! Kita harus punya konsep, punya orang-orang yang bisa dipercaya, dan punya modal! Ya, Sae-ro-yi bisa menyewa kedai di Itaewon yang harganya mahal itu dari uang hasil kerja kerasnya selama 7 tahun. Jadi, enggak tiba-tiba gitu aja, dia banting tulang dulu untuk ngumpulin modal.

Sikap Sae-ro-yi pada karyawan-karyawannya juga menarik banget untuk dicermati. Dia merekrut orang berdasarkan feeling 'gue bisa kerja sama orang ini dan gue percaya', Yes! Kepercayaannya yang begitu besar pada orang-orangnya, membuat orang-orangnya juga berusaha memberikan yang terbaik untuk Sae-ro-yi.

Ada satu adegan yang cukup membekas yang aku rasain, yakni saat Jo Yi-seo minta Sae-ro-yi untuk memecat Ma Hyeon-yi karena masakan Ma Hyeon-yi enggak enak dan hanya akan merugikan DanBam.

Apa yang dilakukan Sae-ro-yi? Dia malah ngasih gaji dua kali lipat sama Ma Hyeon-yi dan bilang kalau dia percaya bahwa Ma Hyeon-yi bisa memberikan yang terbaik untuk DanBam. Hasilnya? Nonton aja, entar kalau dikasih tahu jadi spoiler dong hehe.


Hal menarik lainnya dari Sae-ro-yi adalah kemauannya yang sangat besar untuk terus belajar. Ia bahkan tidak masalah belajar dari musuhnya, Jang Dae-hee, si pemilik Jangga. Baginya, walaupun prinsip dan nilai hidupnya beda dengan Jang Dae Hee, tapi pemilik Jangga tersebut adalah orang yang berhasil menstimulasinya untuk terus berkembang.

Enggak cuma sosok Sae-ro-yi, sosok ayahnya, yang tampil di awal-awal episode juga punya peran penting. Secara enggak langsung, didikan orang tua juga disorot dalam kisah ini. Di saat orang-orang mungkin menilai Sae-ro-yi bodoh atau terlalu percaya diri karena memegang teguh prinsipnya yang akhirnya membuatnya dikeluarkan dari sekolah, ayahnya malah bangga dengan sikap yang diambil Sae-ro-yi. Dia enggak menyalahkan anaknya dan malah memuji anaknya sudah dewasa. Ini keren sih! Entah, apa benar-benar ada manusia yang prinsipnya kuat banget kayak Sae-ro-yi ini ya haha.


Percayalah guys! Drama ini bukan drama menye-menye, tentang jatuh cinta yang bikin klepek-klepek dan penuh adegan yang iyuwhh! Enggak! Drama ini lebih keren dari itu. Drama ini tentang ketekunan, konsistensi, integritas, kepercayaan, dan kerja keras yang membawa hasil!

Apa impian Sae-ro-yi berjalan mulus gitu aja? Oh jelas tidak! Drama ini juga penuh lika-liku dan plot twist. Kita akan melihat orang-orang yang pendiriannya mudah goyah, bahkan rekan yang menjadi musuh dalam selimut.


Di samping kisah membangun usaha, drama ini juga dibumbui kisah cinta. Sae-ro-yi menyimpan perasaan pada cinta pertamanya, Oh Soo-ah, gadis yang juga jadi salah satu semangatnya mengubah nasib untuk menjadi orang kaya. Di sisi lain, Jo Yi-seo mencintai Sae-ro-yi, ia bahkan merelakan masa depannya untuk membantu usaha Sae-ro-yi.

Siapa yang akan Sae-ro-yi pilih? Cinta pertamanya? Atau orang yang membantunya mewujudkan mimpi? Nonton makanya!


Oke guys, kalau aku lanjut nulis, ini bakalan spoiler banget haha. Saking aku sukanya sama drama ini!

Jadi nonton enggak nih? Wajib guys! Kalian wajib banget nonton ini. Drama ini bukan drama ecek-ecek yang kisahnya cuma soal baper-baperan. Lebih dari itu, drama ini membuka mata kita bahwa kalau kita serius dan berusaha keras dengan sesuatu, entah itu tentang pekerjaan ataupun cinta, kita pasti akan mendapatkannya.

BACA JUGA:


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Traveling ke Malang Sendirian? Siapa Takut!

Tips Hemat ke Baduy, 2 Hari 1 Malam Cuma Dua Ratus Ribuan

Liburan Sehari di Pulau Pari, Bisa Ngapain Aja?

Batu; Destinasi yang Wajib Kamu Jelajahi Saat Berada di Malang!

Begini Rasanya Sehari Melancong ke 3 Pulau; Kelor, Onrust, Cipir

Review Drama Korea Prison Playbook, Mereka yang Memanusiakan Manusia

Sekilas Tentang Belitung Bagi yang Ingin Berkunjung

Indahnya Alam Pangalengan; Wisata Situ Cileunca dan Curug Panganten

Review Drama Korea Melting Me Softly, Jatuh Cinta Bagai Menunggu Es Mencair